Pelayanan Kristen

Kedewasaan Kristen

Kedewasaan Kristen adalah tujuan dari setiap orang percaya dan sasarannya adalah mencapai “tingkat pertumbuhan yang sesuai dengan kepenuhan Kristus” (Efesus 4:13). Dalam pelajaran yang berjumlah 192 halaman ini, Rick Howard mengajarkan bahwa sekalipun kita tidak dapat menjadi sempurna seperti Kristus, kita harus tetap berusaha untuk mencapai tujuan-tujuan tertinggi yang ditetapkan Alkitab kepada kita, karena hal ini akan memampukan kita untuk mencapai sasaran lebih tinggi.

Doa dan Penyembahan

Ibadah meliputi pujian dan pelayanan kepada Allah. Penulis Morris Williams memperkenalkan kepada kita suatu kehidupan doa dan penyembahan yang baru. Suatu penelitian terhadap doa yang diajarkan Yesus kepada murid-murid-Nya menunjukan bahwa Yesus percaya hidup kita tidak bisa memisahkan diri dari doa dan penyembahan. Doa itu tidak pernah berakhir; doa adalah bagian dari segala sesuatu yang kita lakukan. Dalam pelajaran ini, doa dihadirkan sebagai persiapan kepada penyembaha, dan penyembahan diartikan sebagai hidup secara terus-menerus dalam cara yang menyukakan hati Tuhan dan menggenapi tujuan-tujuan-Nya

Orang Kristen yang Bertanggungjawab

Penulis Jose R. Silva Delgado menunjukan kepada kita bagaimana menjadi penatalayan-penatalayan yang setia. Dalam sebuah perumpamaan, Yesus memuji dua hamba baik yang mengatur secara bijak aset-aset-Nya dan menghakimi hamba yang tidak berbuat apa-apa dengan apa yang telah diberikan. Pelajaran ini mengajarkan bagaimana mengatur apa yang Allah telah percayakan kepada kita, supaya satu hari nanti Ia akan mengatakan “Baik sekali perbuatanmu itu, hai hambaku yang baik dan setia... Masuklah dan turutlah dalam kebahagiaan tuanmu!” (Matius 25:23)

Kerajaan, Kuasa, dan Kemuliaan

Perjanjian Baru, perjanjian baru yang Allah buat dengan manusia melalui Anak-Nya, Yesus Kristus, adalah topic dari pelajaran yang ditulis oleh Jean-Baptiste Sawadogo dan Marcia Munger. Survey terhadap Perjanjian Baru ini akan menyadarkan kita bahwa Allah berbicara dengan otoritas-Nya kepada gereja dan dunia masa kini, persis seperti yang Ia lakukan dalam Perjanjian Baru dan sepanjang sejarah manusia. Informasi yang terdapat dalam pelajaran ini akan menolong anda memiliki pemahaman yang lebih penuh mengenai kebenaran-kebenaran Perjanjian Baru dan cara yang terbaik bagi kita untuk memindahka kebenaran tersebut kepada masa kini. Sebuah studi dalam pelajaran ini akan memampukan siswa-siswa untuk mengajarkan orang lain mengenai Firman Allah dengan cara yang lebih baik.

Kemah, Bait Allah, dan Tempat-Tempat

Kitab-kitab Perjanjian Lama akan ditinjau dalam mata pelajara yang ditulis oleh Rick Howard ini. Peninjauan pada Perjanjian Lama ini akan dimulai dari penciptaan, dilanjukan kepada peristiwa air bah, dan kemudian tema umat pilihan Allah, keturunan Abraham akan dibahas. Penulis mendiskusikan tulisan-tulisan Perjanjian Lama sebagai catatan mengenai bagaimana Allah berurusan dengan umat yang telah Ia pilih untuk memberkati dunia ini. Banyak dari nama-nama, istilah-istilah, dan peristiwa-peristiwa akan dibahas, bersamaan jga dengan pertanyaan-pertanyaan yang dibutuhkan untuk memhami masa Perjanjian Lama itu.

Memahami Alkitab

Topik dari mata pelajaran ini adalah mengenai pendalaman secara teliti dan metodologis terhadap Alkitab. Pada bagian pertama, penulis Dorothy Johns memperkenalkan prinsip-prinsip, terminology, dan cara-cara menafsirkan yang mentik untuk semua metodi penelitian Alkitab. Seri berikutnya dari pelajaran-pelajaran ini akan memberikan penekanan kepada kecermatan penelitian terhadap kitab-kitab melalui metode penelitian sintesis atau keseluruhan buku. Metode penelitian biografikal, topical, dan perenungan akan dianalisa dalam bagian terakhir. Sementara banyak hal dari mata pelajaran ini adalah diskusi akademik mengenai bagaimana mempelajari Alkitab, penekanan yang lebih utama akan diberikan kepada perkembangan rohani siswa dan bagaimana pembelajaran yang sistematis dari Alkitab akan menjadi cara yang terbaik untuk mencapai tujuan ini.

Batu-Batu Penjuru Kebenaran

Sebagaimana anda mungkin telah mengetahuinya, pengajaran-pengajaran dalam Alkitab tidak disajikan sesuai dengan topik-topik. Contohnya, kitab Kejadian tidak memberikan kepada kita penjelasan yang lengkap mengenai ke-Allah-an, atau buku-buku yang lain juga tidak. Suatu cara yang penting dalam mempelajari Alkitab adalah menemukan semua pengajaran yang berhubungan dengan topik tertentu. Penulis Floyd Woodworth, Jr. dan David Duncan akan mengikuti studi sistematis seperti ini untuk melihat apa yang Alkitab katakan mengenai alam semesta dan Penguasanya, mengenai manusia dan struktur yang telah Allah pilih untuk pengembangan manusia. Siswa-siswa juga akan menemukan apa yang Alkitab katakana mengenai masa depan.

Hidup dalam Kristus

Keselamatan merupakan topik yang penting dalam buku pelajaran 275 halaman oleh David Duncan ini, dan definisinya diluaskan untuk mencakup segala sesuatu yang dibayar di Kalvari. Keselamatan ditunjukan untuk mencakup bukan hanya pengampunan dosa masa lalu tetapi pembebasan dari kuasa dosa pada masa kini, tetapi juga perlindungan terhadap pencobaan yang dapat dipakai oleh dosa pada masa depan. Semua kebutuhan rohani manusia dipenuhi oleh penebusan yang disediakan oleh Kristus di kayu salib.

Konselor, Pengajar dan Penuntun

Mendekati akhir pelayanan-Nya di bumi, Yesus mengatakan kepada murid-murid-Nya bahwa saatnya akan tiba Ia tidak akan bersama dengan mereka. Ia berkata, “Aku akan minta kepada Bapa, dan Ia akan memberikan kepadamu seorang Penolong yang lain, supaya Ia menyertai kamu selama-lamanya, yaitu Roh Kebenaran.” (Yohanes 14:16-17). Yesus berbicara mengenai Roh Kudus. Dalam pelajaran ini, penulis William Farrand akan memperkenalkan kepada anda cara-cara dimana Roh Kudus menolong kita, dalam cara yang sama Yesus menolong orang-orang ketika ia berada di bumi.

Gereja Kristen dalam Pelayanan

Mungkin anda berpikir bahwa rencana penebusan Allah berakhir pada kematian Yesus di kayu Salib. Tetapi, Yesus meneruskan sebuah pelayanan untuk menjangkau dunia dengan pesan keselamatan kepada gereja-Nya. Penulis Jesse Miranda mengajar bahwa Amanat Agung yang diberikan oleh Kristus adalah otoritas gereja untuk bertindak bagi Allah. Gereja tidak ditinggalkan Yesus untuk bekerja sendiri, tetapi Kristus mengirimkan Roh Kudus untuk menjadi penolong kita. Roh Kudus bekerja dalam dan melalui kita untuk menggenapi rencana penebusan Allah.

Merintis Gereja-Gereja Baru

Sejak gereja dimulai pada hari Pentakosta, pengikut-pengikut Kristus telah merintis gereja di seluruh dunia. Penulis Larry Pate menunjukan kepada kita nilai dari tuntunan Roh Kudus dalam merancangkan strategi untuk pendirian gereja-gereja baru. Alkitab memberikan prinsip-prinsip dan tujuan-tujuan yang menjadi penuntun bagi perintisan gereja di setiap budaya dan suku.

Menolong Orang-Orang Kristen Bertumbuh

Pembinaan Kristen adalah sesuatu yang sangat penting bagi pelayanan gereja dan sangat diperlukan untuk pertumbuhan dan pendewasaan petobat-petobat baru. Penulis buku ini mendorong dan mengajak orang-orang untuk mengembangkan kedewasaan Kristen dalam diri orang lain. Penekanannya adalah pada saling ketergantungan yang ada dalam komunitas Kristen. Petobat-petobat baru perlu untuk dibina dan didorong, sedangkan orang-orang Kristen yang sudah dewasa perlu untuk mengajar dan membina orang lain untuk bertumbuh dalam diri mereka.

Karunia-Karunia Roh

Paulus menuliskan dalam 1 Korintus 12:1, “Sekarang tentang karunia-karunia Roh. Aku mau, saudara-saudara, supaya kamu mengetahui kebenarannya.” Karunia-karunia rohani penting sekali bagi tubuh Kristus. Penulis Robert Brandt mengajarkan bahwa karunia-karunia ini tersedia bagi orang percaya untuk menolong dia menjadi berkat yang lebih besar kepada gereja dan lebih effektif untuk memberitakan Injil.

Khotbah dan Mengajar

Penulis Ernest Pettry mendemonstrasikan bagaimana mengkomunikasikan pesan Allah dengan cara yang effektif melalui khotbah dan mengajar. Kedua metode membagikan Firman Allah ini memiliki kesamaan dalam banyak hal. Tetapi di sepanjang sejarah gereja Kristen, setiap metode dikembangkan dengan ciri-ciri yang berbeda atau khas. Pelajaran ini akan menujuk kepada keuntungan-keuntungan dari masing-masing metode, dan menolong mempersiapkan pembaca untuk menggunakannnya dengan cara yang terbaik untuk penginjilan jiwa-jiwa yang belum terjangkau, dan menyediakan perkembangan rohani dan kedewasaan bagi mereka yang dilayani.

Membagikan Kabar Baik

Anda mungkin telah membagikan kesaksian dengan orang lain dan menyadari akan sebuah kebutuhan untuk menyampaikan pesan keselamatan itu dengan jelas dan sederhana. Anda perlu untuk mengetahui ayat-ayat penting yang akan membantu anda dalam meresponi mereka yang ingin mencari tahu lebih banyak mengenai Yesus. Penulis Robert dan Evelyn Bolton akan menolong anda menggunakan apa yang telah anda tahu mengenai keselamatan dan sukacita melayani Tuhan supaya anda dapat dengan lebih baik berbagi kesenangan menjadi seorang Kristen.

Menyelesaikan Masalah Hidup

Ketika anda memiliki masalah, apakah anda tahu dimana manemukan jawabannya? Penulis Dorothy Johns menolong anda untuk mengubah masalah anda menjadi kemenangan. Tidak ada solusi cepat untuk beberapa masalah yang kita hadapi. Tetapi Alkitab memberikan petunjuk untuk menemukan solusi kepada banyak masalah hidup. Allah tidak menghendaki untuk orang-orang Kristen dikalahkan. Sementara anda belajar pelajaran ini dan mengaplikasikan prinsip-prinsip penyelesaian masalah, anda akan menemukan berkat yang luar biasa ketika anda mengijinkan Yesus Kristus menolong anda.

Manusia, Tugas dan Tujuan

Kebanyakan pengetahuan kita datang kepada kita melalui dua cara: dari pola-pola dan dari prinsip-prinsip. Dalam mata pelajaran ini, penulis Billie Davis menganalisa kepemimpinan dari kedua perspektif dan melihat contoh-contoh dari beberapa pemimpin yang Allah telah pilih. Siswa-siswa juga akan diberikan kesempatan untuk memikirkan studi biografis yang sudah sangat akrab dalam konteks tema kepemimpinan yang baru. Teori-teori kepemimpinan dan perkembangan manusia yang tinggi digambarkan, dan aplikasi terhadap teori-teori ini dalam kesesuaiannya dengan iman dan praktek Kristen akan dijelaskan.

Hidup yang Berkelimpahan

Karakter yang sejati tidak akan terjadi secara kebetulan. Karakter Kristen dikembangkan sementara Roh Kudus menghasilkan buah-Nya dalam hidup orang percaya. Buah Roh, digambarkan dalam Galatia 5:22-23, adalah hasil dari berdiamnya Roh Kudus dalam hidup kita. Penulis Antonio Gilberto da Silva menawarkan sebuah studi praktis dari Galatia 5 dan nats-nats Kitab Suci yang berhubungan dengannya. Mata pelajaran ini menekankan kepada pengembangan kualitas-kualitas yang diinginkan seperti kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan, kelemahlembutan, dan penguasaan diri, serta keuntungan-keuntungannya kepada hubungan-hubungan serta pelayanan orang percaya.